Jambi Merasa Kehilangan, Rusdi Hartono Pindah Pimpin Polda Sulsel

    Jambi Merasa Kehilangan, Rusdi Hartono Pindah Pimpin Polda Sulsel

    JAMBI - Masyarakat Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, Provinsi Jambi merasa kehilangan. Sosok Inspektur Jenderal Rusdi Hartono yang terlanjur disenangi warga Jambi selama dua tahun lima bulan ia memimpin Kepolisian Daerah Jambi, pindah  tugas. Negara mengamanahkan Rusdi sebagai Kapolda Sulawesi Selatan.

    “Nama Pak Rusdi Hartono tidak asing lagi di hati dan kuping masyarakat Jambi. Ia adalah sosok polisi yang baik. Bumi Jambi dan sosok Rusdi sendiri, punya pengalaman yang berkesan dan akan sulit terlupakan.

    Bumi Jambi dan masyarakatnya, menyayangi dia. Buktinya, dan Alhamdulillah, pada insiden pesawat heli yang ia tumpangi menabrak bukit di Kerinci saat beberapa bulan bertugas di Jambi, Pak Rusdi dan tujuh penumpang lainnya selamat, ” ungkap Ismail, pemuka masyarakat sekaligus ketua Masjid Miftahurrahmah, di Kecamatan Palmerah, Kota Jambi.

    Ismail menyadari, setiap ada petermuan tentulah bakal ada perpisahan. Ia mendoakan Rusdi Hartono yang dua tahun berturut-turut sukses menjadi yang terbaik di mata Kompolnas (Kompolnas Awards), saat di daerah Angin Mammiri (Sulsel) tetap menjadi sosok pimpinan yang teladan, amanah dan berintegritas.

    Kepala Bidang Humas Polda Jambi melalui pindah Kasubbid Penmas Kompol M Amin Nasution membenarkan hal itu menjawab Media Indonesia, Kamis pagi (13/3).

    Dikatakan, sesuai bunyi Surat Telegram Nomor 488/III/2025 tanggal 12 Maret 2025 yang ditandatangani Irwasum Polri Irjen Dedi Prasetyo, Rusdi dimutasi untuk jabatan baru sebagai Kapolda Sulsel. Menggantikan kawan seangkatannya, Alumni Akpol 1991 Irjen Yudhiawan Wibisono.

    Sedangkan pengganti Rusdi Hartono, adalah menyebutkan nama adalah Inspektur Jenderal Krisno Halomongan Siregar. Sebelum menjabat  Kapolda Jambi Krisno menjabat Gubernur Akpol.

    Tidak hanya Rusdi Hartono, dalam telegram mutasi di tubuh Polri Rabu itu, juga memutasi Wakapolda Jambi Brigadir Jenderal Edi Mardianto dalam penugasan ke Kementerian Dalam Negeri.

    Posisi Wakapolda Jambi diganti Brigadir Jenderal M Mustaqim, yang sebelumnya menjabat sebagai Karorenmin Itwasum Polri.

    Gelombang mutasi di tubuh Polri  pertengahan Maret 2025, juga terjadi pada sejumlah pejabat utama di Polda Jambi. Yakni untuk jabatan Dirlantas, Dirbinmas, Kabid Propam, dan Dansat Brimob Polda Jambi.

    Dirlantas Polda Jambi Kombes Dhafi diangkat dalam jabatan jabatan baru sebagai Kasubdit SIM regident Korlantas Polri Dhafi digantikan Kombes Adi Benny Cahyono.

    Sementara jabatan Dirbinmas Polda Jambi Kombes Habib Prawira dimutasi sebagai pamen Polda Jambi dalam rangka pensiun. Penggantinya, AKBP Henky Poerwanto.

    Untuk jabatan Kabid Propam Polda Jambi, pejabat lama Kombes  Alfonso Doly Gelbert Sinaga pindah sebagai  Analis kebijakan madya Bidprovos Div Propam (lemhanas). Penggantinya adalah Kombes Tony EP Sinambela.

    Sedangkan Dansat Brimob Polda Jambi, Kombes Nadi Chaidir ditugasi sebagai Analis Kebunakan Madya Bid brimob, Korsbrimob (Dikreg Sesko TNI AD). Penggantinya, Kombes Zulkifli Ismail.(Sp)

    rusdi hartono pindah polda jambi polda sulsel jambi kehilangan
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Sistem Buka Tutup, Jembatan Darurat di KM...

    Artikel Berikutnya

    Pemprov Jambi Lounching Lahtiba untuk Antisipasi...

    Berita terkait