JAMBI – Untuk mempererat sinergitas dan meningkatkan koordinasi, Babinsa Tambak Sari, Sertu Ujang S dari Koramil 415-10/Jambi Selatan Kodim 0415/Jambi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama perangkat kelurahan di Kantor Lurah Tambak Sari, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, pada Sabtu (14/9/2024).
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama yang baik antara Babinsa dan aparatur kelurahan dalam rangka pembinaan teritorial serta mempererat silaturahmi di wilayah binaan.
Menurut Sertu Ujang, Komsos memiliki banyak manfaat, di antaranya adalah memperkuat hubungan kerja yang harmonis serta membangun komunikasi yang efektif antara perangkat kelurahan dan masyarakat.
"Komsos seperti ini sangat bermanfaat karena tidak hanya mempererat tali silaturahmi, tetapi juga menjadi sarana untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi antara Babinsa dan perangkat kelurahan. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa lebih cepat mendeteksi dan menangani permasalahan yang berkembang di masyarakat, " ujar Sertu Ujang.
Sertu Ujang juga menekankan pentingnya sinergitas antara TNI dan aparatur kelurahan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan. Sinergi yang baik antara Babinsa dan perangkat kelurahan sangat diperlukan agar setiap informasi dan perkembangan situasi di wilayah dapat diketahui dengan cepat. Ini penting untuk melakukan deteksi dini dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, jelasnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan kerja yang solid antara Babinsa dan perangkat kelurahan dapat terus terjaga, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat di wilayah Tambak Sari.(IS/ril)
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|